mirror of
https://iceshrimp.dev/Crimekillz/jointrashposs.git
synced 2024-11-24 17:59:07 +01:00
65 lines
2.6 KiB
Markdown
65 lines
2.6 KiB
Markdown
|
# Bisukan dan Blokir
|
||
|
|
||
|
Jika kamu tidak menyukai seorang pengguna, kamu dapat membisukan mereka untuk membuat mereka hilang dari lini masamu. Sebagai alternatif, kamu juga dapat memblokir pengguna untuk mencegah mereka melihat kontenmu atau berinteraksi dengan kamu dalam cara apapun. Orang tidak akan tahu bahwa kamu telah membisukan mereka, tetapi mereka tahu jika kamu memblokir mereka.Semua terserah pada keputusanmu untuk memilih opsi mana yang akan kamu pilih.
|
||
|
|
||
|
:::tip
|
||
|
|
||
|
Bisukan dan blokir dapat digunakan secara bersamaan.
|
||
|
|
||
|
:::
|
||
|
|
||
|
:::warning
|
||
|
|
||
|
Mohon pertimbangkan untuk melaporkan pengguna manapun yang melanggar Syarat dan Ketentuan ke moderator.
|
||
|
|
||
|
:::
|
||
|
|
||
|
Dalam Misskey Web, kamu dapat melihat daftar pengguna yang telah kamu bisukan atau kamu blokir dengan menuju ke menu Pengaturan > Bisukan dan Blokir.
|
||
|
|
||
|
## Bisukan
|
||
|
|
||
|
Jika kamu membisukan seorang pengguna, konten berikut mengenai pengguna tersebut tidak akan muncul kembali di Misskey:
|
||
|
|
||
|
- Postingan pengguna (balasan serta renote dari postingan tersebut) dalam lini masa dan hasil pencarian postingan
|
||
|
- Notifikasi dari pengguna tersebut
|
||
|
- Riwayat pesan dengan pengguna di dalam obrolan Misskey
|
||
|
- dan lain-lain.
|
||
|
|
||
|
Untuk membisukan pengguna dalam Misskey Web, buka menu pada halaman profil pengguna dan tekan tombol "Bisukan".
|
||
|
|
||
|
:::tip
|
||
|
|
||
|
Pengguna yang dibisukan tidak akan diberi tahu bahwa kamu telah membisukan mereka, dan mereka tidak akan tahu bahwa kamu telah membisukan mereka.
|
||
|
|
||
|
:::
|
||
|
|
||
|
## Blokir
|
||
|
|
||
|
Jika kamu memblokir pengguna, mereka tidak akan dapat melihat konten kamu dan mereka tidak akan dapat melakukan aksi berikut:
|
||
|
|
||
|
- Mengikuti kamu
|
||
|
- Menambahkanmu ke dalam daftar
|
||
|
- Membalas atau merenote kamu
|
||
|
- Memberikan reaksi atau memilih dari salah satu jajak pendapatmu
|
||
|
- Mengirim pesan ke kamu
|
||
|
- dan lain-lain.
|
||
|
|
||
|
Serta juga,
|
||
|
|
||
|
- Jika pengguna telah mengikuti kamu ketika kamu memblokir mereka, mereka akan membatalkan mengikuti kamu.
|
||
|
- Jika pengguna telah memasukkan kamu ke daftar mereka ketika kamu memblokir mereka, kamu tidak akan dihapus dari daftar tersebut.
|
||
|
|
||
|
Untuk memblokir pengguna pada Misskey Web, buka menu pada halaman profil pengguna dan tekan tombol "Blokir".
|
||
|
|
||
|
:::warning
|
||
|
|
||
|
Kamu tidak akan diberitahu bahwa kamu telah diblokir oleh seseorang, namun kamu tahu secara tidak langsung bahwa kamu telah diblokir karena kamu tidak dapat melakukan berbagai aksi yang disebutkan di atas, seperti mengikuti seseorang.
|
||
|
|
||
|
:::
|
||
|
|
||
|
:::warning
|
||
|
|
||
|
Orang lain tidak dapat melihat konten kamu, namun mereka akan tetap dapat melihat konten kamu jika mereka beralih akun atau keluar.Mohon pertimbangkan aksi ini hanya sebagai tindakan pencegahan tambahan dan sederhana.
|
||
|
|
||
|
:::
|